Palembang, Kemenag Humas
Kakan Kemenag Kabupaten Muara Enim H. Abdul Harris Putra Bersama Kasi Penmad Mendampingi Kontingen Kabupaten Muara Enim dalam Pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Provinsi di MTsN 2 Palembang, Kontingen Kabupaten Muara Enim turun dengan personel sebanyak 13 orang peserta Kamis (1/8).
Turut hadir untuk memberikan dukungan secara penuh dalam mendampingi ini Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim, H. Abdul Harris Putra, S.Ag., M.Pd.I dan Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Penmad), Mohd Bahrum S.E, M.M Tingkat Provinsi Sumatera Selatan acara dibuka langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Sumatera Selatan, Dr. H. Safitri Irwan, S.Ag., M.Pd.I pada kamis (31/07)
H. Harris juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada para guru dan orang tua yang telah bekerja keras melatih, mendidik serta mempersiapkan peserta didik untuk mengikuti KSM.
"Mungkin tanpa sentuhan tenaga pendidik, maka potensi seorang anak akan sulit untuk berkembang. Oleh karenanya, kami sangat menekankan pentingnya kolaborasi antara anak didik, guru dan orang tua dalam proses belajar mengajar,” ujarnya.
Adapun ke- 13 peserta KSM kontingen Kabupaten Muara Enim ini nantinya akan mengikuti kompetisi pada kategori;
Peserta Individu
- Bonita Azzahra kompetensi geografi,
- Pujiarti Anisasafitri kompetensi ekonomi,
- Sangkut Cinta kompetensi kimia
- Muammar Ghaza kompetensi fisika
- Sugeng Winarto kompetensi biologi
- Aditia Akbar Nugeraha kompetensi matematika
- Elvi Rohmatin kompetensi IPS terpadu
- Muhammad Fadhil Abbas kompetensi IPA terpadu
- Delia Reffi Oktaviani kompetensi matematika,
- Azzam Putra Andika kompetensi IPAS,
- Azkiya Kamelia kompetensi IPAS
- Putri Balqis kompetensi matematika,
- Ahmad Mandalla Husein kompetensi matematika
Peserta Beregu
- No peserta 141603002519 Nama Regu MAN 1 Muara Enim Kompetensi MA/SMA Sosial Sains terpadu matematika,fisika , kimia, biologi, geografi dan ekonomi
- No peserta 131603002516 Nama Regu MTsN 1 Muara Enim Kompetensi MTs/SMP Sosial Sains terpadu matematika, IPA dan IPS
- No peserta 121603002507 Nama Regu MIN 2 Muara Enim MI/SD Sosial Sains terpadu matematika dan IPAS