Berita

Ketua Kloter 19 PLM Bersama Jamaah Muara Enim Melaksanakan Ziarah di Jabal Tsur.

Selasa, 25 Juni 2024 06:20 WIB
  • Share this on:

Makkah Kemenag Muaraenim--- 

Ketua Kloter 19 PLM H. Abdul Harris Putra, S.Ag, M.Pd.I bersama jamaah haji Muara enim melaksanakan perjalanan ziarah ketempat lokasi di jabal tsur. Mekkah Ahad 23 Juni 2024.

Pendamping ziarah, Ketua Kloter 19 PLM H. Harris menjelaskan kegiatan ini tidak ada kaitanya dengan ibadah “Ini adalah pengenalan, terutama yang memiliki nilai sejarah,” ujarnya.

Di balik Jabal Tsur, lanjutnya, yang dikunjung pertama ini terdapat Goa Tsur tempat Nabi Muhammad SAW bersembunyi dari kejaran pembunuhan dari kafir Quraisy. Jabal Tsur ini terletak di bawah Mekkah dengan ketinggihan 1.405 meter.

H. Harris memaparkan dari Jabal Tsur ini ada hikmah yang bisa diambil yaitu jangan takut pada siapa pun, takutlah hanya pada Allah. 

“Allah akan bersama dengan hamba yang beriman,” tegasnya.

Jabal Tsur (Gunung Banteng) adalah nama sebuah gunung di Arab Saudi, terletak di bagian bawah Mekkah di sebelah selatan distrik Al-Misfalah. Tinggi gunung adalah 1.405 meter 

Dalam perjalanan dari hotel ke Jabal Tsur, jamaah menuju ke kaki gunung yang berbatu itu. Di jalan dengan lebar sekitar 3 meter dan sedikit berbatu, jamaah mendengarkan penjelasan tentang sejarah Jabal Tsur

Ketua kloter 19 PLM H. Harris mengatakan Jabal Tsur ini adalah saksi sejarah Rasulullah bersama Abu Bakar pertama dalam menyebarkan agama Islam.

“Kala itu Rasulullah hendak ke Madinah karena lebih kondusif dalam menyebarkan agama Islam. Kaum Qursaisy tidak rela Rasulullah menyebarkan Islam di luar Makkah, maka mereka menghalang-halanginya,” katanya.

Allah, lanjutnya, memberikan petunjuk melalui Jibril yang memerintahkan agar Rasulullah dan Abu Bakar untuk berlindung di Gua Tsur yang tandus selama 3 hari 3 malam. Maka, Rasulullah dan Abu Bakar pun selamat.

Selanjutnya setelah mendengarkan penjelasan jama'ah lanjut mengabdikan diri berfoto bersama.ujar H. Harris Ketua Kloter

Editor:
Nope
Kontributor:
Misliyani
Penulis:
Nope
Fotografer:
Misliyani

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -